Assalammu'alaikum ! Software Al Qur'an Terjemahan Perkata. Beberapa software terjemahan kitab suci Al-Qur'an sudah pernah kami sharing. Untuk kali ini juga mengenai aplikasi al Qur'an terjemah bahasa Indonesia perkata dan per-ayat. Jadi Anda dapat belajar isi al Qur'an sekaligus belajar bahasa Arab, karena setiap kata telah diterjemahkan.
Software ini bernama Syaamil Al-Qur'an, sebenarnya dalam bentuk e-book namun bukan menggunakan format pdf atau chm melainkan dengan format djvu, sehingga dibutuhkan software untuk membuka format e-book tersebut.
Sebelumnya Anda harus mendownload software Windjview, silakan klik link di bawah ini,
Selanjutnya download e-book al Qur'an dengan format djvu, silakan klik link di bawah ini,
NB: untuk melalui mirror, setelah di download. Rename file syamil_quran.doc -> syamil_quran.djvu.
Catatan : Langkah awal, Anda install terlebih dahulu windjviewsetup.exe. Kemudian buka aplikasi Al Qur'an terjemahan (syamil_quran.djvu).
Sekian, semoga dengan adanya aplikasi di atas dapat membantu kita dalam mempelajari isi dari Al Qur'an. Semoga bermanfaat.
Home » Software » Software Al Qur'an Terjemahan Perkata (Indonesia)
2 comments
Mantap (y)
makacih banged ya
Posting Komentar